Sejarah
Yayasan Manhalul Ma'arif

Pada tahun 1965-an para alumni madrasah Sekolah Banat Diniyah Islamiyah (SBDI) yang setara dengan Madrasah Tsanawiyah saat ini Praya Lombok Tengah telah pulang dengan membawa ijazah Muallimat (SLTP). Pada masa itu, mereka dapat mengumpulkan anak-anak didik di kampungnya masing masing, Sehingga mendapat sambutan dan dorongan dari masyarakat setempat untuk mendirikan tempat belajar secara darurat. Atas petunjuk serta dorongan dari Alm. TGH. L. Moh. Faesal dan Al-Ustadz L. Bukran untuk mendirikan sebuah Pendidikan Formal Ibtidaiyah Putri dan diberi nama Raudatul Jannah dengan bangunan permanen ukuran 24 x 6 cm sebanyak 3 lokal.

Dengan perkembangan yang cukup pesat, hanya 1 (satu) tahun yaitu tahun 1966-an berhasil membangun Madrasah Ibtidaiyah putra yang berukuran 40 x 6 cm sebanyak 7 lokal dan 1 kantor diberi nama Manhalul Ma'arif Al-Islamiyah. Atas dorongan masyarakat NU Desa Darek terutama sekali dari para alumni Manhalul Ulum Al-Islamiyah Praya dan Darul Qur'an Bengkel. Pada saat itu dengan gigihnya masyarakat dan warga NU Desa Darek, sehingga dalam jangka waktu yang cukup pendek bisa mendirikan Madrasah Ibtidaiyah Putra dan Putri yaitu (Raudatul Jannah dan Manhalul Ma'arif).Dan sampai sekarang, banyak para alumninya yang sudah berkecimpung di pemerintahan maupun di tengah-tengah masyarakat.

Pada tahun 1970-an- 1985 Madrasah tersebut banyak di hampiri tekanan-tekanan dari luar akibat politik, karena sangat kuat serta kentalnya ke-NU-an pada lingkup madrasah, akibatnya Madrasah tersebut menjadi tidak terkontrol. Namun pada tahun 1985 mulai berkembang, sehingga pada saat itu di buka MTs. Al-Ma'arif Darek oleh para pengasuh dan pendiri Madrasah lebih lebih setelah alumni pertamanya pulang dari tanah suci yaitu TGH. Ma'arif Makmun. Menjelang 3 tahun berikutnya pulang juga dari tanah suci Mekkah yakni TGH. Nurudin Husni, MA dan beliau adalah alumni Manhalul Ulum Al-Islamiyah Praya dan Darul Qur'an Hadits Bengkel. Kemudian melanjutkan perjuangannya dengan mendirikan jenjang pendidikan yang lebih tinggi yaitu Madrasah Aliyah Manhalul Ma'arif. Atas keberhasilan TGH. Ma'arif Makmun dan TGH. Nurudin Husni, MA maka masyarakat NU Desa Darek memberikan kepercayaan kepada beliau beliau ini untuk mengelola Madrasah tersebut mulai jenjang pendidikan MI, MTs, dan MA.

Pada tahun 1982-1983 Alm. H. Makmun dan Alm. H. Husni menunaikan Ibadah Haji. Di Mekkah, kedua Almarhum (Orang tua TGH. Ma'arif Makmun dan TGH. Nurudin Husni, MA) jauh sebelumnya telah merencanakan ketika anak mereka pulang dari tanah suci akan membentuk pondok pesantren. Dan betul setelah TGH. Ma'arif Makmun dan TGH. Nurudin Husni, MA pulang. Mereka mengadakan pengajian-pengajian di wilayah Praya Barat dan Praya Barat Daya. Dan melalui pengajian tersebut, beliau mensosialisasikan rencana pendirian Pondok Pesantren. Untuk pertama kalinya para santri di tampung di rumah-rumah penduduk setempat. Kemudian pada tahun 1989 ada beberapa orang dari Wali Murid yang berasal dari desa-desa tetangga mulai membangun pondok-pondok darurat berdinding pagar beratap ilalang serta di bangun di atas tanah milik warga. Sehingga pada tahun 1993 jumlah anak yang mondok mencapai 40 santri dan 60 santriwati serta membuat kami mulai merasa kerepotan. Dalam keadaan ini, kami mencoba meminta persetujuan kepada TGH. Nurudin Husni, MA untuk Hijrah dari Kampung Bat Masjid ke Kampung Dasan Jontlak, dan beliau menyetujuinya. Pada tahun 1994 kami merasa kesulitan pengadaan tanah untuk mendirikan asrama. Sehingga TGH. Ma'arif Makmun dan TGH. Nurudin Husni, MA berinisiatif membeli tanah secara gotong royong dengan harga 350 per arenya. Selang beberapa waktu kami berhasil memperoleh tanah seluas kurang lebih 74 are yang kami beli dari H. Mukmin dan H. Abdurrahman. Pada tangaal 1 Muharram 1415 H yang bertepatan dengan tanggal 10 Juli 1994 resmi berdiri pondok pesantren putra putri dan terdaftar di departeman agama RI. Sekilas sejarah berdirinya Pondok Pesantren Manhalul Ma'arif yang menaungi beberapa pendidikan formal mulai dari PAUD/TK, MI, MTs, dan MA.

Editor : Sugianto (Alumni 2015)